Minggu, 23 September 2012

Harga, Spesifikasi dan Warna MAZDA Biante 2012

Kepolover - Dalam event Indonesia International Motor Show 2012 (IIMS), Mazda menghadirkan MPV terbarunya bernama Mazda Biante. Mazda biante ini memiliki desain yang mewah dan menawan. Menurut berita yang beredar Mazda Biante bakal menjadi saingan berat bagi kompetitornya yaitu Nissan yang sudah lama menghadirkan Serena. ndonesia kedatangan tamu Mazda Biante muat 8 penumpang  yang diluncurkan oleh PT Mazda Motor Indonesia di perlehatan IIMS 2012, hari ini (20/9). 

Dalam hal eksterior mungkin tidak perlu dijelaskan kembali karena secara eksterior bisa dibilang luar biasa dan futuristik. Dalam hal interior juga demikian, Mazda Biante memiliki ruang kabin dengan panjang 2.9m, lebar 1.5m dan tinggi 1.3m. AC yang ditanam sudah dilengkapiu dengan sistem pemurnian udara Nano.
 
Mazda Biante merupakan mobil yang berkonsep ramah lingkungan dengan teknologi SKYACTIV, pengereman regeneratic, iELOOP dan I-Stop. Mobil ini memiliki mesin MZR 2.0 DISI berkapasitas 2,0-liter dan dapat menghasilkan tenaga 150 hp pada 6.200 rpm dengan torsi 190 Nm pada 4.500 rpm. Mesin tersebut disandingkan dengan transmisi otomatis 5-speed. Untuk masalah suspensi mengadopsi McPherson untuk bagian depan, dan multi link pada bagian belakang.

Harga Mazda Biante:
Saat ini hanya di Indonesia tersedia satu varian saja dan dibanderol Rp 380 juta on the road Jakarta.
Untuk pilihan warna yang tersedia yaitu Clear Water Blue Metallic, Aluminium Metallic, Radian Ebony Mica, Crystal White Pearl Mica, dan Brilliant Black.



EmoticonEmoticon