Kamis, 01 Maret 2012

Sejarah Berdirinya Apple Company Inc By Wozniak & Jobs

Berbicara yang satu ini memang sangat membuat orang takjub. Itulah kisah kesuksesan berdirinya perusahaan Apple Company Inc yang didirikan oleh Stephen Wozniak bersama Steve Jobs. Awal kisah ini memang sungguh menarik untuk disimak. Awalnya bermula dari Wozniak yang pada waktu itu bekerja sampai larut untuk menyelesaikan desain komputernya. Ketika Jobs melihat sahabatnya itu kemudian ia mulai berfikir untuk menjadi suksesi dan menjadikan hal tersebut sebagai upaya komersial. Wozniak pun menerima tawaran itu dan ia sepakat untuk membentuk sebuah perusahaan komputer dengan Job. Meski demikian ia masih belum ingin berhenti dari pekerjaan lamanya di perusahaan Apple.

Wozniak berkeinginan untuk memiliki bisnis sekali dalam hidupnya dan ketika ia berpikir tentang nama perusahaannya maka dipilihlah.nama "Apple". Nama tersebut diambil karena ia teringat pernah bekerja di sebuah kebun apel ketika ia bereksperimen dengan klub vegetarian di India.

Pada awal memulai bekerja, Wozniak dan Jobs membuat komputer pertama kalinya dari meminjam sebuah "chip". Mereka mengerjakan komputer tersebut dari sebuah garasi rumah keluarga. Kemudian akhirnya berhasil-lah mereka merancang sebuah generasi komputer alternatif baru yang "user-friendly" dan akhirnya prototype tersebut diperkenalkan oleh international Business Machines (IBM).

Berdirinya Apple Company Inc Secara Resmi.
Hal tersebut diawali oleh Wozniak yang mencoba menawarkan prototype rancangannya ke tempat ia bekerja yaitu Hewlett-Packard. Namun ternyata hal tersebut ditolak. Dan sejak saat itulah nama  Apple Computer Inc kemudian mulai diperkenalkan secara resmi yaitu pada tanggal 1 April 1976. Setelah resmi terbentuk maka Apple Company Inc membuat Apple I.  Pada Apple I, Jobs mengambil tugas untuk memasarkannya sementara Wozniak terus konsentrasi mernperbaikinya.

Generasi APPLE II
Sambil bekerja di HP, Wozniak juga sibuk dalam waktu malamnya untuk meningkatkan performa Apple. Steve Jobs masih juga berkonsentrasi untuk usaha memasarkan Aplle kedepannya. Karena usaha terus berkembang dan berkembang maka mereka mencari tenaga pemasaran yang handal untuk memasarkan Apple. Akhirnya direkrutlah Mike Markkula, seorang ahli pemasaran yang pensiun pada usia 33, untuk membantu membesarkan Apple.

Setelah lama menghabiskan waktu untuk bekerja di garasi Apple. Akhirnya generasi baru terpecahkan. Wozniak dan Jobs berhasil merancang Apple II yang jauh lebih baik untuk rata-rata orang yang bukan ahli elektronik. Rancangan tersebut sudah memiliki gambar beresolusi tinggi, mampu mengeluarkan suara, animasi komputer, dan games. Akhirnya, pada bulan Oktober 1976, Wozniak mengundurkan diri dari HP. Pada Januari 1977,  Apple Computer Inc pindah ke tempat yang lebih besar dua kali, merekrut staf, terus tumbuh, dan memperoleh eye-catching dengan logo apel berwarna pelangi dengan gigitan yang khas. Peluncuran Apple II dijadwalkan bertepatan dengan Faire Computer pertama di West Coast. Harganya hanya $ 1.298, dan mampu menorehkan angka yang luar biasa. Di akhir tahun pertamanya, perusahaan mampu mencapai untung hampir tiga perempat juta dolar dalam penjualan dengan laba sebesar $ 42.000.


Sementara Markkula yang sudah berpengalaman, akhirnya ia merencanakan sebuah rencana bisnis di mana ia menargetkan laba sebesar $500 juta dalam waktu sepu luh tahun, dan menginvestasikan $250.000 dari uangnya sendiri dalam usaha itu. Pada 1980, Apple go public dan nilai sahamnya mencapai $ 117.000.000. Tiga tahun kemudian sungguh diluar perkiraan, Saham Apple mencapai $ 985,000,000.


EmoticonEmoticon